
Jakarta ini bukan hanya kota yang penuh dengan hiruk pikuk. Tetapi kota ini juga surga kuliner dengan ragam cita rasa dunia, dan salah satunya adalah masakan Chinese yang autentik. Mulai dari dim sum klasik hingga bebek Peking yang mewah. Restoran Chinese terbaik di Jakarta ini menjadi favorit bukan hanya warga lokal saja, tetapi juga para turis pecinta kuliner. Jika anda sedang berburu hidangan Chinese yang benar benar pantas untuk disantap sat di Jakarta. Kami akan memberikan sebuah Rekomendasi Restoran Chinese Terbaik di Jakarta Yang Menjadi Favorit Turis!
Cyrstal Jade
Crystal Jade, restoran ternama asal Singapura dengan lebih dari 80 outlet di dunia, kini resmi kembali hadir di Jakarta! Setelah sempat tutup permanen, restoran Chinese legendaris ini kembali dibuka pada September 2025 di bawah naungan GF Culinary Group. Mengusung konsep Hong Kong Kitchen yang lebih kasual, suasana restoran terasa hangat dan modern, cocok untuk santap bersama keluarga maupun rekan kerja.
Menu yang ditawarkan pun menggugah selera. Dari aneka Hong Kong dim sum, Crispy You Tiao Stuffed with Shrimp Paste, Braised Shredded Seafood with Superior Thick Soup. Hingga Sauteed Chinese Spinach with Prawn Paste & Fish Roe—semuanya tampil dengan cita rasa autentik.
Fat Wang
Sedang mencari sebuah restoran Chinese yang halal atau no pork anda no lard? Ayo cobain datang ke Fat Wang, meskipun hidangan yang disini tidak menggunakan babi. Tetapi cita rasa hidangan di sini sangat lezat dan variannya lengkap lohh. Mulai dari beraneka dimsum, cheong dan, roast chicken, roast duck, kwetiau, ifu mie, dan lain sebagainya.
Jika kamu datang kesini anda wajib cobain deh Cheesy Loaded Fries nya untuk menu pembukaan anda. Nahh untuk main course nya anda bisa coba Roast Duck with hainan dan Seafood Fried Rice with XO Sauce Rice. Dan jangan lupa yaa untuk memesan dessert nya sebagai makanan penutup yang lezat.
Claypot Popo
Rekomendasi Chinese foods selanjutnya di Jakarta yang wajib Anda coba adalah Claypot Popo, yang berlokasi di Jl. Melawai 9, No.38, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Tempat makan ini menjadi favorit banyak pecinta kuliner karena menawarkan rasa autentik dengan harga yang terjangkau, menjadikannya pilihan tepat untuk menikmati hidangan Chinese tanpa harus merogoh kocek dalam-dalam.
Meski sederhana, suasana di Claypot Popo terasa nyaman dan homey. Pas untuk makan siang cepat atau santai bersama teman dan keluarga. Pilihan menunya pun cukup beragam, mulai dari olahan daging hingga telur, semua disajikan dalam claypot panas yang menggugah selera.
Beberapa menu andalan yang patut Anda coba antara lain: Claypot Sapi Cah Bawang Putih dengan aroma gurih menggoda, Claypot Siram Telur Mentah yang creamy dan kaya rasa, serta Claypot Dadar Caipoh yang unik dengan sentuhan asin-manis dari lobak asin. Perpaduan rasa yang khas dan porsi yang pas membuat pengalaman makan di sini benar-benar memuaskan.
BACA JUGA: 3 Makanan Yang Mempunyai Bau Tak Sedap,Tapi Disukai di Negara Asalnya








