
London bukan hanya dikenal dengan landmark ikonik dan sejarah panjangnya, tetapi juga merupakan surga sejati bagi para pencinta kuliner. Ragam hidangan khas kota ini lahir dari perpaduan unik antara tradisi kuliner Inggris dan pengaruh budaya dari berbagai penjuru dunia. Menciptakan cita rasa yang beragam, otentik, dan menggugah selera.
Mulai dari sajian klasik yang melegenda hingga makanan sederhana yang dicintai banyak orang, kuliner khas London menyuguhkan pengalaman rasa yang tak boleh dilewatkan. Jika kamu berkesempatan mengunjungi kota ini, pastikan untuk mencicipi deretan makanan khas berikut yang akan membuat perjalananmu semakin lengkap dan berkesan!
Fish and chips
Fish and chips adalah salah satu pasangan kuliner paling ikonik di Inggris—sepadan dengan keju dan acar, atau teh dan kue. Kombinasi ikan goreng tepung yang renyah dan kentang goreng tebal ini telah menjadi favorit lintas generasi. Meski paling nikmat disantap sambil menikmati angin laut di tepi pantai. Kamu juga bisa menemukan versi yang tak kalah lezat di tengah kota London. Banyak “chippies” (warung fish and chips) di ibu kota yang menyajikan ikan cod goreng dengan balutan tepung garing dan kentang goreng potong besar yang sanggup menyaingi kualitas restoran tepi laut mana pun.
Fish and chips biasa disantap dengan secangkir teh kental, tapi tak sedikit pula yang menikmatinya bersama segelas bir asli Inggris. Untuk sentuhan akhir yang otentik, jangan ragu menambahkan sedikit garam dan percikan cuka malt. Meski opsional, tambahan ini dipercaya memperkaya rasa dan memberikan keseimbangan asam-gurih yang khas.
Sponge puddings
Puding bolu adalah suguhan manis khas Inggris yang sering menjadi penutup sempurna dalam sebuah hidangan lengkap. Hampir semua restoran terbaik di London menawarkan pilihan hidangan penutup tradisional yang menggoda—atau “pudding”. Seperti yang biasa disebut oleh warga lokal. Biasanya disajikan hangat, disiram custard lembut atau ditemani sesendok krim kental, puding Inggris memikat dengan rasa manis yang pas dan tekstur yang lembut.
Beberapa varian klasik yang wajib kamu coba antara lain Spotted Dick, kue tradisional berbahan dasar lemak sapi dan kismis dengan nama yang unik; Sticky Toffee Pudding, yang dibuat dengan kurma untuk rasa manis karamel yang khas; dan Bakewell Tart, perpaduan sempurna antara ceri dan almond khas dari wilayah Midlands. Tak ketinggalan Jam Roly-Poly, kue gulung isi selai dengan nama yang menggemaskan dan rasa yang manis memanjakan. Jika kamu pencinta dessert sejati, mencicipi puding khas Inggris ini adalah suatu keharusan!
Shepherd’s pie
Pai, tapi bukan pai seperti yang biasa kamu bayangkan—shepherd’s pie adalah hidangan klasik Inggris yang penuh kejutan dan kehangatan. Alih-alih dibungkus kulit pastry seperti kebanyakan pai, shepherd’s pie diselimuti lapisan kentang tumbuk yang lembut dan creamy. Banyak orang Inggris tumbuh besar dengan menikmati hidangan ini saat makan malam musim dingin—makanan rumahan yang menghangatkan tubuh sekaligus jiwa.
Meski sering tertukar, shepherd’s pie secara tradisional dibuat dengan daging domba cincang, sedangkan cottage pie menggunakan daging sapi. Keduanya disajikan dengan saus daging yang kental, dipadukan sayuran potong dadu seperti wortel dan kacang polong. Beberapa resep menambahkan keju parut atau irisan tomat di atas kentang untuk menghasilkan permukaan keemasan yang renyah dan menggoda. Apapun versinya, hidangan ini selalu sukses menghadirkan rasa nostalgia dan kenyamanan yang sulit ditolak.
BACA JUGA: Restoran Terbaik di London, Dijamin Kamu Bakal Ketagihan
Leave a Reply